Senin, 20 Oktober 2014

RAKOR BAKORLUH KALSEL DAN BIMTEK SIMLUHKP PROVINSI KALIMATAN SELATAN

Rakor Bakorluh Kalsel dan Bimtek SIMLUH KP
Dalam rangka meningkatkan pengetahuan dan keterampilan operasional  bagi para petugas SIMLUH KP tingkat Kabupaten/Kota tentang Pemutahiran Database dan Validasi SIMLUH KP, Sekretariat Badan Koordinasi Penyuluhan (Bakorluh) provinsi Kalimantan Selatan menyelenggarakan Rapat Koordinasi Bakorluh dan Bimtek SIMLUH KP Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan pada tanggal 20 Oktober 2014 bertempat di Aula Sekretariat Bakorluh Provinsi Kalimantan Selatan.
Rapat Koordinasi Bakorluh dan Bimtek SIMLUH KP Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan dihadiri Sekretaris Bakorluh Kalsel, Wakil Ketua Komisi Penyuluhan Provinsi Kalsel, Kepala atau yang mewakili Bapelluh/BP4K Kab/Kota se-Kalsel, petugas entri SIMLUH KP Provinsi dan Kab/Kota se-Kalsel, penyuluh pertanian, perikanan dan kehutanan PNS  Provinsi Kalsel, UPT BBAT Mandiangin yang keseluruhannya berjumlah 40 orang.
Narasumber dalam kegiatan ini berasal dari Pusat Penyuluhan Kelautan dan Perikanan (Pusluh KP) Badan Pengembangan SDM Kelautan dan Perikanan KKP, Sekretaris Bakorluh Kalsel dan Wakil Ketua Komisi Penyuluhan Provinsi Kalsel. Materi yang disampaikan dalam kegiatan tersebut diantaranya :
1.       Pengembangan Sistem Penyuluhan berbasis Kawasan Pertanian, Perikanan dan Kehutanan,
2.       Penyampaian Hasil Focus Group Discussion (FGD) Komisi Penyuluhan Perikanan Nasional di Bandung,
3.       Pemanfaatan, Pendampingan dan Permasalahan Aplikasi SIMLUH KP Dalam Menunjang Kebijakan Kelautan  dan  Perikanan  Di Daerah dan Kebijakan Penyuluhan Perikanan Tahun 2014,
4.       Penyempurnaan Database SIMLUH KP dan Entri Data.

Dengan adanya kegiatan tersebut diharapkan dapat meningkatkan efektivitas penyelenggaraan dan pengembangan penyuluhan kelautan dan perikanan di Kalimantan Selatan melalui pemanfaatan data SIMLUH KP. Tentunya dengan data yang objektif, valid, akurat, dan up to date (tepat waktu).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar